6 Tips Ampuh Menjadikan Kita Pintar

Posted by

belajar pintar, pintar anak, anak pintar,
foto: pixabay

Ujian memang menjadi hantu bagi setiap pelajar, karena dengan ujian itulah ketentuan nilai pelajaran maupun kelulusan sekolah diperoleh. Tak hayal banyak pelajar akhirnya melakukan cara apa saja untuk meraih nilai terbaik, meskipun itu buruk atau bahkan bisa jadi melanggar hukum.

Namun sebenarnya semua bisa diatasi tanpa harus mengorbankan hal-hal buruk tadi. Kita kan niatnya belajar bukan cari masalah, kan. Berikut cara-cara yang bisa kita coba untuk menjadi seorang yang pintar.

1. Fokus Pelajaran
Sebenarnya kita tanpa harus belajar dirumahpun tidak masalah selama kita saat belajar di sekolah fokus terhadap pelajaran tersebut. Jadi hal utama yang harus kita lakukan adalah fokus saat diajar oleh guru disekolah.

2. Belajar kelompok
Setelah kita belajar di sekolah dan merasa kalau pelajaran nya belum cukup, boleh mengambil jalan belajar bersama teman. Ajak teman untuk belajar bersama, usahakan mencari teman yang mempunyai tujuan belajar sama agar nantinya mudah dalam belajarnya.

3. Pokok Pelajaran
Hal ini penting untuk dilakukan mengingat materi pelajaran sangat banyak, jadi kita bisa membuat ringkasan yang hanya berisi poin-poin daripada pelajaran tersebut.

4. Membaca
Sering-seringlah membaca karena dengan membaca kita bisa memahami setiap materi pelajaran. Jadi saat kita tidak ada kegiatanpun sempatkan untuk membaca. (Baca juga Manfaat Membaca Untuk Kita)

5. Istirahatkan Otak
Ingat, saat kita belajar otak pun pasti bekerja juga. Nah saat belajar, kita juga harus pastikan otak kita juga bekerja maksimal. Jangan sampai otak dalam keadaan tertekan terus kita memaksa untuk belajar, karena akan percuman. Otak tidak bisa menerima dengan baik.

6. Kursus
Kalaupun dari sekian banyak cara kita akhirnya belum juga mendapatkan hasil maksimal, coba dengan kursus/les. Karena dengan les kita bisa mendapat penjelasan setiap permasalahan materi dari guru.


Follow And Join

Social Media Widget SM Widgets




Info Trik Asik Blog Updated at: 10:47:00 AM

0 komentar:

Post a Comment