Teroris Terkaya di Dunia: Al Qaeda atau ISIS ?

Posted by

teroris, berita teroris, al qaeda, isis, teroris terkaya
Kalau kita mengingat lagi kejadian pada tanggal 11 September 2001 dimana gedung tertinggi Amerika, World Trade Center ditabrak oleh 2 pesawat yang diduga dikendalikan oleh para teroris dan akhirnya meledak, hingga banyak korban berjatuhan. Sebenarnya banyak spekulasi tentang yang terjadi dengan teror tersebut, dimana sebagian pendapat bilang itu murni karena tindakan terorisme ada juga yang berpendapat kalau itu sudah diatur oleh Amerika sendiri yang dikenal dengan istilah Teori Konspirasi, salah satu bukti menunjukan keadaan keadaan dimana 4000 pekerja berdarah israel yang libur serentak pada saat musibah itu terjadi. Seperti diketahui selama ini Israel memang dianak emaskan oleh Amerika.

Teroris tentunya sebuah kejahatan sosial, kejahatan dari segala kejahatan harus dimusnahkan dari muka bumi ini, tapi siapa tahu, ternyata organisasi teroris mempunyai pendanaan yang begitu besar untuk melancar setiap rencananya. Berapa besar dan bagaimana cara kelompok kelompok tersebut mendapatkan sumber keuangannya, berikut ulasan Organisasi Teroris yang mempunyai pendapatan sangat fantastis.

    ISIS (Islamic State of Iraq and Syria)
    Negara Islam Irak dan Syam atau dalam bahasa inggris disebut dengan Islamic State of Iraq and Syria dalah kelompok jihad yang tidak diakui keberadaannya di Irak dan Suriah, bahkan Perserikatan Bangsa Bangsa menyebutnya sebagai kelompok teroris terencana. Diduga kelompok ini terbentuk dari beberapa kaum yang mengaku sebagai Kumpulan Sunni, juga memdapatkan dukungan dari banyak kelompok militan jihad terdahulunya seperti Dewan Syura Mujahidin, kelompok kecil Al-Qaeda di Irak, Jaysh Al Fateehan, dan kelompok sunni antara Irak dan Suriah.

    Abu Bakar Al Baghdadi diyakini adalah tokoh yang mencetuskan ISIS sendiri, dimana kelompok ini dulunya sepemikiran dengan Al Qaeda dan Front Al Nusra. Tetapi Al Qaeda sendiri sejak 2014 menyatakan kontra dengan apa yang dijalankan oleh ISIS sendiri, dimana dahulu yang disepakati sebagai misi perjuangan nasional tapi kini malah menciptakan perang-perang serta penggunaannya kekerasan dalam setiap aksinya. ISIS memang dikenal sebagai penafsir yang keras terhadap islam sendiri maupun agama lain, seperti perencanaan bom bunuh diri maupun penjarahan terhadap artefak kuno dan bank.

    ISIS beracuan pada ideologi garis keras Ikhwanul Muslimin yang terbentuk pertama kali pada tahun 1920 di Mesir, dengan dasar jihad yang namun pada kenyataan nya pun jauh dari kata jihad yang Islam terapkan. Semua umat harus tunduk pada aturan keislaman ISIS dan yang tidak sepaham dengan ISIS dianggap sebagai musuh. Bahkan Al Qaeda yang notabeni sebagai sodara pun kini sudah dimusuhinya, karena perbedaan pendapat pada keduanya. Ideologi ISIS memaksa semua orang untuk masuk dalam keislaman terdahulu, dimana inovasi islam modern sendiri tidak diinginkan oleh ISIS sendiri. Diyakini tujuan utama daripada ISIS sendiri mengislamkan dunia dengan cara jihad keras, menghancurkan kaum Syiah dan umat Nasrani seluruh dunia.

    Dalam pernyataan resminya pun Abu Bakar Al Baghdadi bersumpah menyatakan siap memimpin serangan terhadap Kota Roma, Itali dan Vatikan, dimana keduanya menjadi kiblat umat Nasrani seluruh dunia.

    Seiring dengan konfrontasi yang dilakukan oleh ISIS sendiri, diketahui wilayah penguasaan mereka semakin hari semakin luas. Ini menjadi bomerang tersendiri bagi negara Irak dan Suriah, serta bagi dunia dimana kekuatannya pun diperkirakan semakin hari juga semain kuat. Perekrutan acak yang dilakukan oleh pemimpin pemimpin ISIS melalui internet diyakini sebagai salah satu cara mudah bagi mereka untuk mendapatkan prajurit baru, apalagi dengan iming iming imbalan besar yang mereka berikan bagi setiap anggota baru. Tak hayal, banyak warga dunia yang tergiur dengan hal ini, tak peduli dari latar belakang kepercayaannya.

    Ditaksir kekayaan ISIS mencapai US$2 Milyar atau sekitar 24,2 triliun lebih yang mereka miliki. Pendapatan ini diperoleh dari penjualan minyak mentah ke pasar gelap, serta penjarahan artefak bersejarah dan perampokan bank.

    AL-QAEDA
    Al Qaeda adalah suatu organisasi paramiliter fundamentalis islam sunni yang salah satu tujuan utamanya yaitu mengurangi pengaruh negara luar terhadap kepentingan islam (Wikipedia). Salah satu tokoh pemimpin Al Qaeda yang perannya sangat disegani oleh para anggota Al Qaeda adalah Osama Bin Laden, yaitu seorang veteran perang Afghanistan asal Arab Saudi dibantu oleh mantan pejuang perang Afghanistan lainnya membentuk kelompok ini. Perserikatan Bangsa Bangsa menyatakan Al Qaeda sebagai organisasi teroris menyusul terjadinya tragedi Gedung World Trade Center di Amerika pada 11 September 2001 yang menewaskan sekitar 4000 orang lebih pada saat itu.

    Osama dan Al Qaeda dituntut bertanggung jawab atas hal ini, meskipun sebenarnya dalam hal ini perwakilan Al Qaeda menyatakan tidak pernah sekalipun melakukan hal ini. Juru Bicara Al Qaeda percaya bahwa jika Osama berbicara tidak pernah bohong, dan apabila Osama melakukannya pasti mau bertanggung jawab atas hal itu. Pada kenyataan nya Osama memang tidak mengakuinya. Namun Amerika tidak percaya begitu saja, dan inilah yang diyakini banyak pihak sebagai Teori Konspirasi yang dilakukan Oleh George W. Bush. Mulai saat itu Osama Bin Laden masuk dalam daftar DPO sebagai orang yang paling dicari diseluruh dunia.

     Pencarian Osama tidak semudah yang diperkirakan banyak pihak, pelarian kesana kemari dilakukannya. Osama merasa bahwa Amerika telah memfitnahnya dengan cara tersebut agar mata dunia merasa bahwa Al Qaeda sebagai organisasi islam yang patut dimusnahkan.

    10 tahun lamanya hingga akhirnya pada pada 2 Mei 2011 dinyatakan meninggal dunia setelah militer Amerika menggempur kamp kamp Al Qaeda di Pakistan, kemudian mengambil DNA daripada Osama untuk memastikan kebenarannya. Muncul lagi teori konspirasi yang menyatakan bahwa Osama sebenarnya sudah meninggal pada Desember 2001, semua dilakukan sebagai bentuk dukungan kampanye untuk Presiden Barack Obama yang mana Amerika akan melakukan pemilu pemilihan presiden yang akan datang. Setelah Osama Bin Laden dinyatakan meninggal, kini kelompok teroris Al Qaeda sudah tidak sebegitu populer dulu.

   Kematian Osama memang sangat berpengaruh dalam kepengurusan Al Qaeda sendiri, bagaimana tidak pendanaan yang selama ini sebagian besar dari kekayaan Osama sudah tidak bisa digunakan lagi. Struktur organisasi nya pun sudah tak terstruktur dengan baik. Pemimpin baru harus mengumpulkan lagi dana dari para donatur sebelumnya, namun juga tidak semudah saat Osama masih ada dahulu.

    Selama ini pendanaan Al Qaeda diketahui berasal dari kekayaan pribadi Osama yang mencapai US$ 300juta, donatur dari anggota, dan dari perdagangan heroin. Menurut laman dailyfinance.com, salah satu tokoh berpengaruh dalam aksi penggalangan dana untuk Al-Qaeda adalah Abd al Hamid al Mujil. Sebagai direktur eksekutif dari International Islamic Relief Organization (IIRO), Mujil berkeliling dunia. Dia mengumpulkan sumbangan untuk berbagai kelompok Islam, salah satunya adalah Al-Qaeda.


Follow And Join

Social Media Widget SM Widgets




Info Trik Asik Blog Updated at: 2:07:00 AM

0 komentar:

Post a Comment

Langganan

Popular Posts