foto: 123rumahminimalis.com
Rumah merupakan tempat teraman bagi semua orang. Tak hayal kita harus selalu dan wajib menjaga kebersihan rumah itu sendiri. Yang menjadi pertanyaan, sudahkah kita membersihkan rumah kita setiap harinya ?
Nah bagi yang merasa belum sempat membersihkannya, cobalah untuk sesering mungkin menjaga kebersihan hunian kita sendiri. Karena dengan menjaga kebersihan rumah kita, berarti kita sudah siap untuk hidup sehat.
Berikut ini tips tips yang mungkin bisa menjadi referensi anda untuk menjaga kebersihan rumah.
1. Bersihkan Halaman Rumah
Saat pertaman masuk area rumah, pasti kita akan melewati yang nama nya halaman. Maka lebih tepat jika hal yang paling pertama dibersihkan atau dijaga kebersihannya adalah halaman rumah kita. Halaman rumah yang biasanya ditumbuhi pepohonan sering meninggalkan sisa daun kering yang berjatuhan. Makan bisa anda menyapunya setiap hari lalu membakar sisa daun-daun kering atau kotoran yang lain.
Jika mempunyai bunga-bunga atau tanaman, usahakan menyiram setiap hari agar nantinya juga bisa memberikan efek udara segar di sekitaran rumah kita.
2. Membersihkan Lantai Rumah
Lantai rumah memberikan peran penting dalam rumah itu sendiri, dimana tidak jarang para keluarga menggunakan lantai untuk tiduran dan bersantai di dalam rumah. Hal ini bisa dipastikan menjadi faktor utama seseorang sakit karena bakteri atau kuman, karena memang penghuni nya bisa kontak langsung dengan lantai tersebut. Maka menyapu dan mengepel adalah wajib bagi setiap rumah yang memilikinya.
3. Bersihkan Dapur
Biasanya setelah memasak banyak meninggalkan sisa makanan, sisa bumbu dapur atau yang lainnya, juga minyak-minyak. Untuk tetap bisa menikmati dapur yang indah harus senantiasa membersihkan dapur beserta isinya supaya nantinya kuman tidak hinggap disini.
Mengumpulkan piring-piring kotor dalam satu wadah lalu membersihkannya dengan sabun antiseptik juga selalu dilakukan demi menjaga pula kebersihan piring yang setiap hari digunakan untuk makan.
4. Sirkulasi Udara yang Cukup
Seperti diketahui sirkulasi udara mempunyai peran yang sangat penting dalam setiap ruangan, dimana sirkulasi inilah jalurnya udara yang kita hirup setiap hari keluar masuk. Jadi pastikan sirkulasi udara sangat cukup untuk asupan udara masuk. Jangan terlalu sedikit/kecil tapi juga jangan terlalu banyak. Menjaga kebersihannya seperti jendela atau pun pintu sekalipun harus dilakukan setiap saat.
5. Kamar Mandi Yang Bersih
Kamar mandi merupakan tempatnya para bakteri dan kuman kumpul. Maka tak heran jika banyak produk kebersihan ditawarkan untuk hal ini. Nah, dengan dimudahkannya kita dalam menjaga kebersihan kamar mandi kita harus senantiasa giat pula dalam membersihkannya. Menguras kamar mandi juga bisa dilakukan agar nantinya tidak ada benih-benih nyamuk yang berpotensi menjadi penyakit Demam Berdarah.
6. Kamar Tidur yang Rapi
Kamar tidur merupakan tempat untuk beristirahat dan tidur setiap harinya. Jadi buat senyaman dan sebersih mungkin agar nantinya waktu istirahat atau tidur kita juga nyaman.
0 komentar:
Post a Comment